Thursday, May 15News That Matters

Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kasi Sosial Dukung Ketahanan Pangan Keluarga

Mataram, NTB — Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan keluarga, sekaligus memberdayakan perempuan dalam sektor pertanian, Kasi Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kelurahan Bertais bersama Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-01/Cakranegara dan Bhabinkamtibmas melakukan kunjungan lapangan ke lokasi Kelompok Wanita Tani (KWT) Cendrawasih di Lingkungan Bertais Selatan, Kelurahan Bertais, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Kamis (15/5/2025).

 

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasi Sosial PMD Kelurahan Bertais, Evi, S.Sos, didampingi Babinsa Kelurahan Bertais, Sertu Suprayogi, dan Bhabinkamtibmas Aiptu Agustinus. Dalam kunjungannya, mereka meninjau kebun hortikultura milik anggota KWT yang menanam berbagai komoditas seperti cabai, tomat, pare, dan jagung.

 

Salah satu perhatian utama tim adalah ditemukannya gejala penyakit pada tanaman tomat. Menyikapi hal tersebut, Kasi Sosial langsung memberikan arahan teknis terkait penanganan hama dan mendorong penggunaan metode pertanian ramah lingkungan berbasis organik.

 

“KWT memiliki peran strategis dalam menciptakan kemandirian pangan keluarga. Kami akan terus mendorong pelatihan dan pendampingan agar produksi pertanian semakin sehat dan berdaya saing disetiap lingkungan sekelurahan Bertais,” ujar Evi, S.Sos.

 

Sementara itu, Ketua KWT Cendrawasih, Zaenah, menyampaikan apresiasinya atas kunjungan tersebut. “Kami merasa diperhatikan dan terbantu. Arahan tadi sangat bermanfaat, semoga hasil panen kami ke depan semakin membaik,” ungkapnya.

 

Babinsa Kelurahan Bertais, Sertu Suprayogi, juga menegaskan komitmen TNI dalam mendukung kegiatan masyarakat. “Kehadiran kami di tengah warga adalah bentuk pembinaan teritorial dengan melaksanakan komunikasi sosial untuk memperkuat ketahanan wilayah dari sektor dasar, yakni pangan,” ujarnya.

 

Aiptu Agustinus, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bertais, juga menambahkan, “Sinergi lintas sektor ini menjadi bukti kuat bahwa kolaborasi antara aparat dan masyarakat mampu mendorong perubahan nyata menuju kemandirian pangan dan kesejahteraan sosial di wilayah Kelurahan Bertais,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *