
Ibadah Khusyuk! Polisi Jaga Keamanan Sholat Tarawih di Labuapi
LABUAPI, LOMBOK BARAT – Bulan suci Ramadan menjadi momen yang sangat dinantikan oleh umat Muslim di seluruh dunia, termasuk di Desa Labuapi, Lombok Barat. Menyambut datangnya bulan penuh berkah ini, berbagai persiapan dilakukan untuk memastikan ibadah dapat berjalan dengan khusyuk dan lancar. Salah satu ibadah utama di bulan Ramadan adalah Sholat Tarawih yang dilaksanakan setiap malam.
Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah Sholat Tarawih, jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Labuapi, di bawah komando Polres Lombok Barat, Polda NTB, mengambil langkah proaktif. Pengamanan Sholat Tarawih menjadi prioritas utama untuk menciptakan suasana Ramadan yang kondusif dan penuh kedamaian.
Pada Selasa malam, 11 Maret 2025, Polsek Labuapi menerjunkan Bhabinkamtibmas...