
Aruna Senggigi Hadirkan Turnamen Esport dan Kuliner untuk Gen Z
Bali Nusra, Berita, Berita NTB, Berita Utama, Bisnis, Breaking News, Business, Digital, Ekbis, Ekonomi, Lobar, Lombok, Lombok Barat, Nasional, News, Newsbeat, NTB, NTB One Terkini, Olahraga, Pariwisata, Sport, Sports, Travel, Wisata
Lombok Barat, NTB – Dunia Esport di Nusa Tenggara Barat (NTB) kembali bergairah dengan kehadiran Aruna Esport Competition yang digelar oleh Hotel Aruna Senggigi Resort & Convention pada 19–20 April 2025 mendatang. Bertempat di Aruna Grand Ballroom, ajang ini bukan sekadar turnamen game biasa, melainkan juga wadah kreatif dan rekreasi yang menyatukan para gamer, penikmat kuliner, dan pengunjung dari berbagai kalangan.
Grand Ballroom akan disulap menjadi arena gaming profesional yang dilengkapi layar LED besar, area penonton, serta zona interaktif untuk memberikan pengalaman Esport yang maksimal. Game yang akan dipertandingkan antara lain Mobile Legends, Efootball Console, dan Efootball Mobile dengan total hadiah mencapai puluhan juta rupiah.
Tak hanya berfokus pada kom...