
Antisipasi Kemacetan & Curanmor, Polisi Kawal Tarawih di Lembar
Lembar, Lombok Barat – Kepolisian Sektor (Polsek) Kawasan Pelabuhan Lembar, di bawah naungan Polres Lombok Barat, Polda NTB, meningkatkan kegiatan pengamanan di sekitar Masjid Baital Aman Lembar selama pelaksanaan ibadah Sholat Tarawih. Langkah ini diambil untuk memastikan keamanan dan kelancaran ibadah bagi masyarakat, sekaligus mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di kawasan pelabuhan yang ramai.
Kapolsek Kawasan Pelabuhan Lembar, Iptu Muhammad Farhan Arrafi, S.Tr.K., S.I.K., dalam keterangannya pada Selasa (11/03/2025) malam, menjelaskan bahwa peningkatan pengamanan ini merupakan respons terhadap aktivitas masyarakat yang meningkat di sekitar Pelabuhan Lembar, terutama pada malam hari selama bulan Ramadan.
“Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Le...