
Aksi Kapolres Lombok Barat: Berbagi Takjil, Pererat Silaturahmi
Lombok Barat, NTB – Menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Kapolres Lombok Barat, AKBP I Komang Sarjana, S.I.K., S.H., memimpin langsung kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan di wilayah Gerung, Lombok Barat. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 12 Maret 2025, mulai pukul 16.30 Wita hingga selesai, berlokasi di Simpang 5 Koperasi dan Jalan Raya Lembar – Gerung, Lingkungan Batu Anyar.
Kegiatan pembagian takjil ini merupakan wujud kepedulian Polres Lombok Barat terhadap masyarakat, sekaligus sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi di bulan yang penuh berkah ini. Antusiasme masyarakat terlihat jelas saat Kapolres bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Lombok Barat turun langsung membagikan takjil.
Pembagian Takjil di Simpang Lima Koperasi Gerung...