Antisipasi Pohon Tumbang, Polsek Batulayar Gerak Cepat Lindungi Pengguna Jalan
Lombok Barat, NTB – Guna mengantisipasi potensi bahaya pohon tumbang yang dapat mengancam keselamatan pengguna jalan, Polsek Batulayar, Polres Lombok Barat, Polda NTB, bersama mitra terkait melaksanakan kegiatan penebangan pohon di Jalan Raya Senggigi, Dusun Batu Bolong Geriya, Desa Batulayar Barat, pada Senin (6/1/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 Wita ini menyasar pohon-pohon yang kondisinya rawan tumbang ke arah jalan raya.
Kegiatan ini melibatkan sinergi antara Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Dusun (Kadus), dan Badan Keswadayaan Desa (BKD). Mereka bahu membahu melakukan pemotongan dan perantingan pohon di tepi jalan raya. Inisiatif ini diambil sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya korban akibat pohon tumbang, terutama mengingat Jalan Raya Senggigi merupakan jalur...