
Agar Tarawih Lancar, Polsek Batulayar Perketat Pengamanan
Batulayar, Lombok Barat – Ibadah Sholat Tarawih pada bulan Ramadan merupakan salah satu kegiatan keagamaan yang sangat dinantikan oleh umat Muslim. Untuk memastikan kekhusyukan dan keamanan pelaksanaan ibadah tersebut, Polsek Batulayar, Polres Lombok Barat, Polda NTB, meningkatkan kegiatan monitoring dan pengamanan di berbagai masjid prioritas wilayah Kecamatan Batulayar.
Kapolsek Batulayar, Kompol I Putu Kardhianto, S.H., M.H., menyatakan bahwa kegiatan monitoring dan pengamanan ini merupakan wujud komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan.
“Kami dari Polsek Batulayar melaksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan ibadah Sholat Tarawih ini sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat. Tujuannya adalah aga...