Saturday, April 26News That Matters

Tag: nutrisi

Inisiatif Polri: ‘Nutrisi Mantap’ untuk Warga Perampuan yang Membutuhkan

Inisiatif Polri: ‘Nutrisi Mantap’ untuk Warga Perampuan yang Membutuhkan

Berita
Lombok Barat, NTB - Kepedulian terhadap sesama terus digelorakan jajaran kepolisian. Kali ini, melalui program inovatif ‘Nutrisi Mantap’, Bhabinkamtibmas Desa Perampuan, Polsek Labuapi, Polres Lombok Barat, menyalurkan bantuan nutrisi kepada warganya, termasuk seorang warga dengan kondisi tuna netra. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat pagi (25/4/2025) di Dusun Perampuan Barat, Desa Perampuan, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat. Program ‘Nutrisi Mantap’ merupakan inisiatif dari Polres Lombok Barat yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat binaan. Bantuan yang diberikan berupa susu, telur, dan sembako, yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan nutrisi warga dan mendukung aktivitas sehari-hari mereka. Kapolres Lombok Barat, Polda NTB, AKBP Yas...
Aksi Sosial Polsek Sekotong: Bantuan Langsung untuk Lansia Kurang Mampu

Aksi Sosial Polsek Sekotong: Bantuan Langsung untuk Lansia Kurang Mampu

Berita
Lombok Barat, NTB – Kepolisian Sektor (Polsek) Sekotong, jajaran Polres Lombok Barat, Polda NTB, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat. Kali ini, bantuan sosial berupa nutrisi disalurkan langsung kepada warga kurang mampu, khususnya para lansia, di wilayah hukum Polsek Sekotong. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program pemerintah daerah, 'Lombok Barat Mantap', dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Penyaluran bantuan ini dilaksanakan pada Jumat (18/4/2025), dimulai sekitar pukul 10.00 WITA hingga selesai. Lokasi yang menjadi sasaran utama kegiatan sosial ini adalah Dusun Ketapang, Desa Sekotong Barat, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat. Sejumlah personel Polsek Sekotong tampak antusias melaksanakan tugas kemanusiaan ini. Mereka...