
Antisipasi Gangguan Keamanan, Polsek Lembar Perketat Pengawasan di Pelabuhan
Lombok Barat, NTB – Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Kawasan Pelabuhan Lembar, Polres Lombok Barat, Polda NTB, meningkatkan pengamanan di area Pelabuhan Lembar pada Sabtu malam (4/1/2025). Pengamanan ini difokuskan pada proses pemuatan dan patroli di atas kapal KMP. Dharma Ferry IX yang akan bertolak menuju Pelabuhan Padangbai, Bali, serta pengamanan dan pemeriksaan bongkaran KMP. Salindo Mutiara I yang tiba dari Bali. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus penumpang serta kendaraan menjelang akhir pekan.
Kegiatan pengamanan dimulai pukul 21.30 WITA di Dermaga Pelabuhan PT. ASDP Lembar. Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Lembar melakukan serangkaian kegiatan, mulai dari pemeriksaan penumpang dan kendaraan yang akan berangkat ke Bali, patroli di atas kapal, h...